Pemprov DKI menggelar acara Aksi Bersih Jakarta di Jakarta Pusat. Di dalam kesempatan tersebut Gubernur DKI Joko Widodo (Jokowi) mengajak grup band Slank menjadi duta kebersihan Jakarta.
"Kebersihan ini menjadi tanggung jawab kita semua. Tanggung jawab warga Jakarta. Oleh karena itu saya mengajak Slank menjadi Duta Kebersihan Jakarta," ujar Jokowi di Jalan Sunda, Jakarta Pusat, Minggu (8/9/2013).
Jokowi kembali mengajak seluruh warga Jakarta untuk mewujudkan Jakarta bersih dan bebas sampah. Pria asal Solo ini mengatakan bahwa Jakarta setiap harinya menghasilkan 6 ribu ton sampah.
"Kalau diangkut pakai truk ada 1.200 truk. Kalau dijejer nggak tahu itu sampai mana. Dua ribu ton (sampah) dibuang ke kali. Itulah kesalahan terbesar kita," lanjutnya.
Lulusan Fakultas Kehutanan UGM ini juga bercerita setiap blusukan di sungai-sungai di Jakarta, yang ia temui adalah sampah. Di dalam acara tersebut, Jokowi sempat menabuh drum dan duet bersama Kaka Slank menyanyikan lagu 'Ku Tak Bisa'. Dengan mengenakan kaos berkerah lengan pendek warna orange, Jokowi tampak santai dan menikmati acara tersebut.
Sumber